13 Jun 2023
Selasa Kliwon, 13 Juni 2023, bertempat di Auditorium Grha Bina Husada Poltekkes Kemenkes Yogyakarta berkolaborasi dengan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) UGM menyelenggarakan Kuliah Umum. Dr. dr. Andreasta Meliala, DPH., M.Kes., MAS, dosen pada FKKMK UGM bertindak sebagai narasumber pada kuliah umum tersebut. Dr. Andre, pakar dalam bidang Managemen Rumah Sakit, memberikan kuliah dengan topik yang sangat menarik: “HUMAN RESOURCE MANAGEMENT IN HEALTH CARE: CURRENT STATE. Melalui topik ini, peserta kuliah umum mendapatkan gambaran pentingnya pengelolaan sumber daya manusia dalam pelayanan kesehatan, khususnya rumah sakit. Rumah sakit merupakan solusi bagi pasien dan keluarga. Dengan demikian pengelolaan sumber daya rumah sakit wajib memberikan nilai bagi penggunanya. Sumber daya paling penting di rumah sakit adalah SDM, yang pada sisi lain menjadi sumber daya yang paling sulit untuk dikelola. Tantangan tersebut, menjadikan kebijakan dan manajemen SDM di rumah sakit sebagai fokus perhatian utama dalam pengelolaan, baik di tingkat makro maupun di tingkat mikro. Tantangan pengelolaan SDM semakin besar dengan perkembangan yang demikian pesat pemanfaatan Teknologi dalam pelayanan kesehatan. Sehingga timbul pertanyaan besar, di masa depan akankah mesin, robot dapat menggantikan peran manusia atau tenaga kesehatan dalam pelayanan kesehatan di fasyankes?. Moderator dalam kuliah umum ini adalah Arum Hasna Aghayu, mahasiswa berprestasi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis (TLM).
Penjelasan yang sangat menarik dari narasumber, mendapatkan respon pertanyaan yang cukup banyak dari peserta. Peserta kuliah umum ini adalah mahasiswa Polkesyo jenjang pendidikan Sarjana Terapan Keperawatan, Keperawatan Anestesiologi, Sanitasi Lingkungan, Kebidanan, Terapi Gigi dan Teknologi Laboratorium Medis. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan Polkesyo; ibu Umi Istianah, S.Kep., Ns., M.Kep.,Sp.MB. Dalam sambutannya, Wadir III menyampaikan harapan bahwa kerja sama antara Polkesyo dengan UGM di waktu yang akan datang dapat lebih dikembangkan pada berbagai bidang.
(AK).